Kamis, 09 Juli 2015

Komputer Grafis : Desain 2D dengan Autocad



         Grafik computer atau komputer grafis adalah bagian dari ilmu komputer yang memiliki kaitan dengan memanipulasi gambar. Computer grafis bisa disebut juga dengan proses penyimpanan atau manipulasi dari suatu model, gambar, grafik, diagram, atau artistik menggunakan komputer (digital) dengan bantuan software. Secara singkatnya computer grafis adalah suatu kaitan dengan manipulasi gambar(visual) secara digital. Awal ditemukannya istilah grafis computer oleh William Fetter pada tahun 1960. Computer grafis memiliki dua jenis, yaitu computer grafis 2D dan 3D, perbedaannya terdapat pada bentuk dan modelnya, jika 2D itu adalah bentuk sederhana dari computer grafis, sedangkan 3D adalah hasil dikembangkannya 2D yang akan membuat gambar lebih nyata terlihat.

         Saat ini komputer grafis sudah banyak digunakan di berbagai bidang salah satunya adalah bidang perancangan. Komputer grafis sangat penting disegala aspek dalam perancangan sesuatu, karena dibidang ini sangat dibutuhkan gambar, baik gambaran awal dan gambaran akhir dalam merancang. Contohnya saja Arsitektur rumah, dalam merancang arsitektur dari sebuah rumah seorang arsitek akan membuat rancangan awal atau design awal dari sebuah rumah dan akan dikembangkan olehnya menjadi design akhir untuk sebuaah rumah. Tidak hanya untuk design rumah saja, tetapi juga untuk design dari kendaraan dan design dari sebuah stadium sepak bola. Dalam bidang perancangan untuk merancang suatu rancangan atau model bisa menggunakan software Auto Cad atau 3D Max dan masih banyak lagi software yang bisa digunakan untuk merancang, dengan menggunakan software dalam merancang suatu rancangan dapat mengurangi kemungkinan terjadinya kesalahan dalam mendesign, dan juga membuat output design sama seperti hasilnya.

         Di Semester 2 ini, mata kuliah komputer grafis baru berkonsentrasi pada pada tahap 2D melalui software Autocad. Tema yang di pilih adalah rumah tinggal 1 lantai yang berhubungan dengan konsep desain di mata kuliah Studio Perancangan Arsitektur 2. Produk yang dihasilkan di akhir semester ini adalah bentuk 2D dari denah perencanaan rumah tinggal di mata kuliah Studio Perancangan Arsitektur 2.



0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More